Powered By Blogger

Senin, 03 Februari 2014

Kata Anak Jepang tentang Negaranya


Lembaga pendidikan Berlitz Jepang mengadakan survey terhadap 1.626 anak-anak Jepang yang sebagian besar masih di bangku SD. Mereka menyanyakan pendapat mereka tentang Jepang. Yang menarik dari survey ini: respondennya adalah anak-anak. Dan seperti yang kita tahu, anak-anak tidak bisa berbohong. Ayo kita lihat hasilnya...




▼ Apakah kamu suka dengan Jepang?

Saya suka: 52.2%
Saya mungkin suka: 44.7%
Biasa saja: 2.7%
Saya tidak suka: 0.4%

▼ Apa yang kamu suka dari Jepang?

1. Orang-orang ramah, rajin dan sopan
2. Banyak anime dan manga
3. Banyak video game
4. Banyak makanan yang enak
5. Tidak perlu takut jalan-jalan sendiri
6. Tidak perlu takut kehilangan barang
7. Kereta dan bus selalu tepat waktu
8. Banyak pemandangan yang indah
9. Lingkungan yang bersih
10. Ada empat cuaca

▼ Apa yang kamu TIDAK suka dari Jepang?

1. Terlalu banyak ujian dan ulangan
2. Peraturan sekolah terlalu ketat
3. Bullying di sekolah sering terjadi
4. Orang-orang dewasa terlalu serius
5. Banyak yang mau ikutan tren (boros)
6. Sering gempa bumi
7. Rumah/apartemen terlalu sempit
8. Anak-anak sering dipaksa belajar
9. Rasanya uang adalah segalanya
10. Jarang yang bisa bahasa Inggris

Dari hasil diatas, bisa disimpulkan kalau saya sendiri mungkin tidak akan bertahan di sekolah Jepang. ^_^!

Sumber : Jepang.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar